Saat ini dengan adanya kemajuan teknologi yang begitu pesat, banyak sekali cara yang dilakukan orang untuk menambah income, salah satunya dengan cara Investasi saham. Memulai investasi ini memang perlu adanya pengetahuan yang cukup minimalnya harus memiliki pemahaman yang kuat mengenai dasar – dasarnya, apalagi jika anda adalah seorang pemula.
Namun, dengan strategi yang tepat, langkah awal Anda bisa lebih terarah dan tentu saja berpeluang memberikan hasil yang menguntungkan. Tidak sekadar membeli saham secara asal, Anda perlu pendekatan yang terukur dan memahami pola pasar. Berikut ini adalah 3 strategi jitu yang bisa Anda coba agar lebih percaya diri saat memulai berinvestasi.
1. Strategi Dollar Cost Averaging (DCA)
Jika Anda sering mendengar tentang ketidakstabilan pada pasar saham, dollar cost averaging bisa menjadi pilihan cerdas untuk meminimalisir risiko. Dengan strategi ini, Anda berinvestasi sejumlah uang yang sama secara berkala misalnya mingguan, bulanan, atau kuartalan dan juga tanpa memperhatikan naik turunnya harga saham.
Keunggulan strategi ini terletak pada konsistensi. Ketika harga saham sedang turun, Anda akan mendapatkan lebih banyak unit saham. Sebaliknya, saat harga naik, Anda akan mendapatkan lebih sedikit unit, tetapi nilai investasi Anda meningkat seiring kenaikan tersebut. Ini adalah cara efektif bagi pemula untuk menghindari kebingungan menentukan waktu terbaik dalam membeli saham. Dengan DCA, fokus Anda bukan spekulasi, melainkan membangun portofolio saham secara bertahap.
2. Pilih Saham Berdasarkan Analisis Fundamental
Strategi kedua adalah memahami analisis fundamental, yang berfokus pada kinerja keuangan perusahaan serta prospek bisnisnya di masa depan. Anda tidak bisa hanya mengandalkan “katanya” ketika membeli saham. Ada beberapa indikator yang bisa Anda pelajari, seperti laporan keuangan perusahaan, return on equity (ROE), utang perusahaan, hingga potensi pertumbuhannya.
Carilah saham dari perusahaan yang memiliki bisnis stabil, prospek jangka panjang yang menjanjikan, serta rekam jejak manajemen yang baik. Biasanya, saham – saham seperti ini dikenal sebagai saham blue chip. Meskipun cenderung mahal, saham dari perusahaan dengan kinerja solid berpotensi memberikan keuntungan lebih stabil dalam jangka panjang. Strategi ini cocok untuk Anda yang lebih suka investasi dengan pendekatan yang terukur dan minim resiko.
3. Diversifikasi Portofolio
Diversifikasi adalah strategi jitu yang wajib Anda coba, terutama jika Anda baru belajar di dalam dunia investasi ini. Jangan menaruh semua dana Anda hanya pada satu jenis saham. Sebaliknya, bagilah investasi Anda ke berbagai sektor atau instrumen lain yang berpotensi tumbuh. Ini bertujuan untuk mengurangi risiko kerugian besar jika salah satu saham yang Anda miliki mengalami penurunan signifikan.
Sebagai contoh, Anda bisa membagi investasi ke sektor perbankan, teknologi, dan barang konsumsi. Dengan diversifikasi yang cermat, keuntungan dari satu saham bisa menutup kerugian dari saham lainnya, sehingga portofolio Anda tetap seimbang. Namun, penting untuk tetap memilih saham berkualitas agar strategi ini efektif.
Selama anda memiliki strategi dan perhitungan yang matang, apa yang namanya investasi pada saham itu tidak serumit yang dibayangkan. Beberapa strategi diatas mungkin adalah cara yang paling untuk logic dilakukan juga memiliki tujuan yang baik yaitu dapat membangun kebiasaan berinvestasi secara sehat dan menguntungkan tentunya, khususnya bagi anda yang baru terjun ke dunia investasi ini.
Ingat, kunci utamanya adalah bersabar, rajin belajar, dan tetap mengikuti perkembangan pasar. Dengan langkah yang tepat, Anda bisa mencapai tujuan keuangan yang diinginkan melalui cara ini. Selain itu, pada masa ini juga berinvestasi akan terasa sangat mudah mengingat investasi bisa dilakukan dimana dan kapan saja, banyak sekali broker yang menawarkan produk investasi.
Namun dengan banyaknya pilihan yang ada, Growin by Mandiri hadir sebagai salah satu broker yang bisa diandalkan, selain karena fiturnya yang mudah digunakan namun juga telah diawasi oleh otoritas jasa keuangan, sehingga anda tidak perlu lagi merasa khawatir saat mulai berinvestasi.
Baru mulai investasi saham? Coba 3 strategi jitu ini untuk memaksimalkan peluang keuntungan dan meminimalisir risiko!